tJeSiLC_vQ4EjbqutLiN10g1b3k

Minggu, 24 Juli 2011

Belahan jiwa

Akhir-akhir ini ketika saya habis mengambil foto-foto saya dan menyimpannya di komputer.  Seperti biasanya selalu saya edit dengan software ACDsee . Pada waktu itulah saya selalu memperhatikan wajah saya yang bermake up. Saya seperti terkagum-kagum akan wajah yang ada didalam foto-foto itu.  Sepertinya wajah yang ada dalam foto-foto itu bukanlah wajah saya sendiri. Saya seperti menemukan belahan jiwa saya yang terpendam di dalam diri saya sendiri yang sebetulnya adalah saya sendiri. Saya  jadi tidak mengerti dan tidak habis berpikir. Sepertinya yang saya pandangi dan saya amat-amati bukanlah diri saya sendiri tapi orang lain. Saya seperti tidak habis melakukan berpose-pose untuk diambil gambarnya.  Apakah ini juga de ja vu ? Atau jangan-jangan saya mengalami kepribadian ganda ?

Tidak ada komentar :

Posting Komentar